ARSIP  

KARANG TARUNA KEC. DARMARAJA GELAR VOLLY BALL ANTAR DESA.

Pengurus Karang Taruna (PKT) Kec. Darmaraja hari ini (Sabtu,10/07) mengadakan Turnamen bola voli antar Desa se Kecamatan Darmaraja, acara yang di selenggarakan selain dalam rangka menyambut HUT-RI ke 65 juga sebagai ajang seleksi pemain Tim bola voli Kecamatan Darmaraja untuk diikutsertakan dalam turnamen bola voli BUPATI CUP I yang akan dilaksankan serentak di 4 (empat) wilayah pada tanggal 21 – 23 Juli 2010 oleh Karang Taruna Kabupaten Sumedang.

Kecamatan Darmaraja merupakan salahsatu tuan rumah dari empat wilayah dimana tempat yang akan diselenggarakan pertandingan babak penyisihan BUPATI CUP 1 Wilayah Darmaraja yang meliputi Kecamatan Darmaraja, Situraja, Cisitu, Cibugel, Wado, Jatinunggal dan Jatigede.

Baca Juga  TOL CISUMDAWU TAHUN INI, DIMULAI

Saat ditemui sumedangonline.com Ketua Panitia Kasman mengungkapkan pertandingan bola voli ini yang merupakan seleksi untuk bisa menjadi pemin inti kecamatan Darmaraja “Kami telah membentuk tim independent untuk menyeleksi para pamain, yang diharapkan tim ini bisa memilih pemain yang betul-betul bisa diandalkan” ungkapnya.

Sementara itu Ketua Karang Taruna Ujang Dedi Suherlan yang turut menyaksikan mengatakan dengan adanya turnamen bola voli ini diharapkan bisa menjadi ajang pencarian bakat dan hobi juga hiburan bagi para pecinta olah raga bola voli di kecamatan Darmaraja.

Baca Juga  Hari Jadi Sumedang ke-433

Dikatakan juga bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari Karang Taruna Kecamatan Darmaraja yang di selenggarakan untuk tahun ini. “dari beberapa program kerja kami salahsatu nya bola voli ini”  ungkapanya. Lebih lanjut Ujang mengatakan bahwa panitia ini akan menjadi tolok ukur dalam menjalankan pertandingan BUPATI CUP 1 yang akan di selenggarakan di Kecamatan Darmaraja sebagai tuan rumah di babak penyisihan.

Baca Juga  Besok Karyawan PT DI Gelar Tahlilan

Hadir dari kesempatan itu juga Wakil Ketua Pengurus Karang Taruna Kabupaten Sumedang Syahrizal didampingi pengurus mengungkapkan rasa bangga kepada Karang Taruna Kecamatan Darmaraja atas di selenggarakan pertandingan bola voli antar Desa di Kecamatan Darmaraja dan optimis terhadap penyelenggaran bola voli BUPATI CUP 1 dapat berjalan dengan sukses.

Adapun hasil dari pertandingan bola voli antar desa di menangkan oleh Desa Tarunajaya setelah mengkandaskan Desa Darmajaya tiga set langsung dengan Skor 3-0. (SO,05)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ingin menerima update terbaru dari SUMEDANGONLINE OK TIDAK