Anggota Polsek Jatinangor melakukan pengawasan dan kampanye penggunaan masker dalam rangka penegakan disiplin protokol kesehatan di Jatos Mall, Kamis 17 September 2020.

ISTIMEWA/SUMEDANG ONLINE

Anggota Polsek Jatinangor melakukan pengawasan dan kampanye penggunaan masker dalam rangka penegakan disiplin protokol kesehatan di Jatos Mall, Kamis 17 September 2020.

Polsek Jatinangor Pantau Penggunaan Masker di Jatos

JATINANGOR, SUMEDANGONLINE — Jajaran Polres Sumedang, terus aktif dalam menekan penyebaran virus covid-19. Kampanye penggunaan masker dalam rangka penegakan disiplin protokol kesehatan, terus digalakkan.

Seperti dilakukan anggota Polsek Jatinangor yang menerjunkan tujuh personel yang dipimpin Ipda Solihin. Anggota Polsek Jatinangor itu melakukan pengawasan dan kampanye penggunaan masker di Jatos Mall, Kamis 17 September 2020.

“Kita memberikan imbauan kepada masyarakat, dan ini dalam rangka penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) untuk mencegah penyebaran wabah virus covid-19 di Kabuaten Sumedang,” kata Ipda Solihin.

Menurutnya, setiap masyarakat yang datang untuk belanja kebutuhan, wajib menggunakan masker serta menerapkan physical distancing. Dan bila melanggar, akan dikenakan sanksi administrasi dan teguran tertulis terhadap masyarakat yang tidak menggunakan masker atau melanggar protokol kesehatan yang sudah ditetapkan.

“Tidak diperkenankan untuk berkerumun dan wajib mengikuti protokol kesehatan,” tukasnya. ***