Lurah Kota Kulon Lantik dan Kukuhkan Pengurus Kampung Keluarga Berkualitas dan Paguyuban Keluarga Siaga Aktif
- Penulis: Fitriyani Gunawan
- Editor: Fitriyani Gunawan
- Terbit: Rabu, 22 Des 2021 09:02 WIB
SUMEDANGONLINE, Sumedang Selatan: Lurah Kota Kulon, Kecamatan Sumedang Selatan melantik sekaligus memberikan pembekalan pada para pengurus Kampung Keluarga Berkualitas Darangdan dan Paguyuban Kelurahan Siaga Aktif. Rabu, 22 Desember 2021.
Menurut Lurah Kota Kulon, H. Kiki Hakiki, pelantikan dan pembentukan itu merupakan antisipasi pencegahan menyikapi adanya varian baru Covid-19 di Indonesia.
“Untuk menyikapi berbagai persoalan yang terjadi di masyarakat atau di sekitar kita. Saat ini kita sedang menghadapi pandemi Covid-19 yang belum berakhir. Apalagi kita juga saat ini sedang menghadapi varian baru virus corona, yaitu Omicron yang insyallah hari ini kita bersama-sama Siaga Aktif untuk menyikapi itu,” ujar Kiki Hakiki pada SUMEDANGONLINE.
Tak hanya soal antisipasi varian baru corona, namun mereka juga diberi pembekalan bagaimana antisipasi jika terjadinya longsor. Apalagi saat ini sebut dia, curah hujan makin tinggi.
“Termasuk mengantisipasi antisipasi longsor, pohon tumbang dan banjir. Ini semua kita antisipasi, dan ini semua nanti dikondisikan oleh Paguyuban Siaga Aktif,” tandasnya.
Sementara untuk Kampung Keluarga Berkualitas Darangdan sebut dia tak hanya mengurus masalah Keluarga Berencana saja tetapi juga hal lainnya, termasuk juga pengamanan dan kebersihan lingkungan, termasuk juga pemberdayaan masyarakat.
“Ini semua harus kita lakukan terutama di Kampung Keluarga Berkualitas, dan harus dikerjakan secara bersama-sama dan bersama bekerja. Insyaallah apa yang kita lakukan walaupun terasa berat, tapi kalau dilakukan secara bersama-sama akan terasa mudah,” jelasnya.
Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber dari Kepala UPTD Pengendalian Kependudukan dan KB Kecamatan Sumedang Selatan, Kepala UPTD Puskesmas Kecamatan Sumedang Selatan. ***