
KOTA, Toko Emas Namirah 2 di blok 69 dan 70 Pasar Sandang, Sumedang, dibobol kawanan maling, pemilik toko Ayu Yulianti (60) ketika dimintai keterangan di Mapolres Sumedang mengaku mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah, sejauh ini Polisi masih melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) kuat dugaan pelaku sudah melakukan pengintaian terlebih dahulu, baik polisi maupun pihak korban belum dapat memastikan kapan aksi tersebut berlangsung.
Indra suami korban mengaku kaget dengan kejadian tersebut, kepada sumedangOnline Indra bertutur, ia mengalami kerugian 3 Kg Emas atau senilai lebih dari Rp 500jt ditambah uang yang tersimpan dalam brankas senilai Rp 10 juta.
Ia mengatakan, “Saya memang jarang membawa uang tunai ke rumah, karena takut, makanya saya simpan dalam brankas”, ungkapnya dengan wajah shock.
Kejadian tersebut diketahui Indra dan Istrinya serta sejumlah karyawan Namirah 2, Senin pagi sekira pukul 06.30, saat itu menurut Indra, saat menghampiri toko, kunci rolling door sudah dalam keadaan rusak.
“Melihat keadaan itu saya langsung menyuruh salahsatu karyawan untuk membuka dan memeriksa keadaan didalam”, ungkapnya dengan nada sedih. Selang berapa lama karyawannya keluar dengan berita buruk, seluruh perhiasan dan uang dalam brankas ludes digondol maling, atas kejadian tersebut dirinya segera melapor ke mapolres Sumedang.(liputan:igun)**