Ara dicurhati fasum fasos di relokasi Jatigede memprihatinkan
- Penulis: Fitriyani Gunawan
- Editor: Redaksi
- Terbit: Senin, 28 Mar 2016 10:11 WIB
SUMEDANGONLINE, JATINANGOR – Camat Jatigede, Kemal Idris, menyampaikan beberapa keluhan warga terdampak Jatigede pada anggota DPR MPR RI, Maruarar Sirait SIP. Kemal menyampaikan jika sampai saat ini masih terdapat komplen.
Lebih lanjut ia juga menyampaikan di tempat relokasi warga terdampak Jatigede, saat ini belum ada fasilitas umum dan sosial. “Kondisi lahan relokasi yang ditempati warga terdampak Jatigede, itu sangat memprihatinkan. Berada di tanas kas desa, dengan tak adanya fasum dan fasos,” ungkap Kemal.
Meski demian lanjutnya, yang paling mendesak, untuk segera di bangun di tempat relokasi yakni listrik dan tembok penahan tanah. “Karena lokasi relokasi itu, tanahnya labil,” imbuhnya.
Ia juga menyebutkan untuk fasilitas kesehatan, saat ini pihak puskesmas yang langsung turun tangan ke lapangan.**