Lebaran, Pasien RSUD Minta Balik

KOTA – Sebanyak 25 persen pasien rawat inap Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sumedang  menjelang Hari Raya Idul Fitri membuat sibuk pihak RSUD Sumedang, pasalnya mereka berkeinginan berkumpul dengan keluarga pada hari itu.

“Kami kadang merasa kebingungan dengan keinginan pasien tersebut, saya takutnya pasien walaupun sudah hampir sembuh, pola makannya jadi tidak teratur,” ungkap dr. Hilman Taufik, Direktur RSUD Sumedang kepada wartawan.

Dikatakan Hilman, meski secara medis dokter sudah memperbolehkan pasien-pasien tersebut pulang karena sudah berangsur sembuh, namun sejauh yang ia alami, biasanya pasien yang sudah pulang tidak teratur dalam pola makan dan sehari-hari.

“Itu bisa memicu kambuhnya kembali penyakit si pasien,” papar Hilman.(net)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *