Tatang, Gandir di Para
- Penulis: Fitriyani Gunawan
- Editor: Redaksi
- Terbit: Kamis, 15 Mar 2012 16:00 WIB
WADO-Tatang Supriadi (20), warga Dusun Cibatu Desa Cikareo Utara, Kecamatan Wado, ditemukan orangtuanya sudah tidak bernyawa, sekitar pukul 13.00 WIB, akibat gantung diri (gandir) di para dengan menggunakan bekas kabel listrik.
Kapolsek Wado, Ipda Sukarna, yang tiba di lokasi mengatakan dugaan sementara, Tatang bunuh diri murni.
“Karena sejauh ini tidak ada bekas-bekas penganiayaan ditubuhnya, tapi pastinya kita masih menunggu pemeriksaan dari dokter,” terang Kapolsek.(fitri)