PLN Sumedang Jamin Tak Ada Pemadaman Listrik
- Penulis: Fitriyani Gunawan
- Editor: Redaksi
- Terbit: Rabu, 24 Jul 2013 14:34 WIB
“Pada H-5 dan H+5 kami tidak akan melakukan pemadaman listrik yang direncanakan, oleh karenanya pasokan listrik menjelang lebaran itu dipastikan aman,” ujar Mujianto.
Mujianto menjelaskan kepada Wabup dalam sesi perbincangan, dari 700 gardu listrik yang ada di wilayah Sumedang dipastikan sudah aman dan sudah diantisipasi dari kerusakan. Jika memang terjadi kerusakan pada trafo yang bakal rusak, maka PLN sudah menyediakan penggantinya.
Begitu juga dengan kapasitas listrik yang dibutuhkan sudah tersedia dengan baik mengingat Sumedang adalah daerah tujuan mudik yang dipastikan akan mengalami beban puncak pada saat Lebaran.
“ Sumedang itu justru sangat mendapat perhatian karena menjadi daerah tujuan mudik. Statusnya hampir sama dengan Kuningan dan Majalengka yang juga menjadi daerah tujuan mudik sehingga dipastikan saat menjelang dan sesudah Lebaran itu membutuhkan pasokan listrik yang banyak. Statusnya berbeda dengan Jakarta, misalnya, yang pasti akan mengalami penurunan penggunaan listrik karena banyak ditinggalkan penghuninya,” terangnya.
Namun ia mengecualikan, PLN tidak bisa memastikan jika ada kendala atau gangguan listrik akibat gangguan alam. Namun, semua kerusakan sudah diantisipasi sebaik mungkin. Hal ini sesuai dengan visi misi PLNti bahwa tidak boleh terjadi padam listrik selama tiga jam dan merespons keluhan pelanggan kurang dari tiga puluh menit.
Di lain pihak, Wakil Bupati Ade Irawan mengapresiasi kinerja PLN yang sudah mempersiapkan pasokan listrik menjelang hari raya. Apalagi ketika Ade diberi kesempatan melihat ruang dispacer atau ruang untuk memonitor gangguan listrik baik akibat teknis atau alam. Di ruangan ini, beberapa unit komputer dipantau oleh beberapa orang petugas. Jika ada gangguan pada satu gardu atau trafo, maka akan langsung terlihat dalam layar monitor dan langsung diperbaiki dengan menerjunkan pelayan teknis ke pusat gangguan.
“Wah kerjanya bagus ya. Saya apresiasi itu. Semoga saja memang tidak ada gangguan alam yang mengakibatkan padamnya listrik,” Puji Ade.
Ade juga meminta seluruh petugas PLN untuk bersiap siaga menerima keluhan pelanggan pada sebelum dan sesudah Lebaran. Terkait hal itu, PLN menyatakan kesiapannya karena semua pegawai PLN tidak berikan cuti lebaran demi meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. (asp)