Ini Drawing Grup Babak Penyisihan LCC Kepemiluan
- Penulis: Fitriyani Gunawan
- Editor: Redaksi
- Terbit: Selasa, 3 Nov 2015 10:50 WIB
KOMISI Pemilihan Umum Kabupaten Sumedang, merilis drawing Grup Babak Penyisihan. Sebanyak 36 SLTA, sebelumnya diberitakan 34 SLTA, akan mengikuti gelaran acara Lomba Cerdas Cermat (LCC) Kepemiluan dan Demokrasi. Downlad di sini drawing lengkap babak penyisihan.
Menurut Ketua KPU Sumedang, Asep Kurnian, diharapkan dengan adanya kegiatan itu, akan memberikan pemahaman tentang pemilu dan demokrasi serta meningkatkan partisipasi pemilih. Lomba Cerdas Cermat (LCC) Kepemiluan bertujuan agar kaum muda lebih mengenal regulasi yang berkaitan dengan mekanime kerja kepemiluan, untuk disebarluaskan kembali.
“Berdasarkan data yang ada, pemilih muda di Sumedang berjumlah 84 ribu. Jika jumlah yang besar itu besatu padu turut mengampanyekan gerakan pergi ke TPS, tentu sangat bernilai positif,” kata Asep Kurnia.
Lanjutnya, putaran LCC ini akan berlangsung pada 16-20 November mendatang. “Babak penyisihan dan semifinal berlangsung selama 4 hari, dan hari terakhir merupakan babak final. Jumlah peserta 36, yang merupakan siswa siswi SMA/SMK yang ada di Sumedang.”
Asep menilai antusiasme peserta cukup baik, dan jumlah pendaftar terus bertambah hingga saat-saat terakhir masa pendaftaran.
Asep berharap, pelaksanaan LCC yang memperebutkan Piala Ketua KPU, Piala Bupati, dan uang pembinaan senilai jutaan rupiah ini berlangsung lancar.
“Salah satu tugas KPU adalah memberikan pendidikan politik pada masyarakat, dan penyelenggaraan LCC ini merupakan bagian dari pendidikan politik itu,” pungkasnya. ***