GAZA – Ditengah kekhusyukan rakyat Gaza menjalankan ibadah puasa, zionis Israel kembali menunjukan kebiadabannya dengan melancarkan sejumlah serangan ke Jalur Gaza. Seperti release dari MER-C yang dikirim ke sumedangonline.com.
Beberapa serangan pasukan Israel dilancarkan dekat lokasi Pembangunan RS Indonesia di Bayt Lahiya. Sedikitnya 15 orang dan 30 orang lainnya mengalami luka berat, korban serangan Israel segera dilarikan ke RS Asy Syifa.
Sebelumnya, menurut pesan singkat yang disampaikan Abdilah Onim, Israel menyerang wilayahan Rafah Selatan pada hari kamis (18/08) sekira pukul 18.30 WG, mengakibatkan 6 orang anak-anak dan dewasa tewas. Selain itu serangan Israel yang membabi buta juga menghancurkan sejumlah rumah penduduk di wilayah tersebut.
“Tidak hanya itu, beberapa saat kemudian hantaman bom-bom Israel kembali terdengar. Kali ini suara dan getarannya lebih jelas. Ternyata ada 2 bom lagi yang dijatuhkan Israel tidak jauh dari posko MER-C di Gaza. Serangan Israel ini mengenai markas polisi yang berada di dekat posko MER-C, tempat para relawan MER-C Indonesia selama ini tinggal di Gaza,” papar Abdillah Onim, relawan MER-C di Gaza.(igun gunawan/rls)