Infrastruktur bagus, lima atlet PON Sumbar mulai jajal Batudua
- Penulis: Fitriyani Gunawan
- Editor: Redaksi
- Terbit: Selasa, 30 Agu 2016 13:34 WIB
SUMEDANGONLINE, CISITU: Sedikitnya lima orang atlet gantole asal Provinsi Sumatera Barat, saat ini tengah melakukan Training Center di Batudua dalam rangka persiapan PON XIX. Rizalul, atlet gantole asal Sumatera Barat tersebut mengaku senang dapat berlatih. Ia menyebutkan saat ini akses jalan menuju Batudua dalam kondisi baik.
“Kesannya, akses jalan ke Batudua sekarang sudah bagus, sudah bisa sampai ke lokasi,” ungkapnya.
Seperti diketahui, Pemerintah Kabupaten Sumedang terus menggenjot pembangunan infrastruktur terutama jalan menuju lokasi venue Paralayang Batudua, Desa Linggajaya, Kecamatan Cisitu.
Kepala Dinas Binarmarga dan SDM Sujatmoko, menyebutkan, pengerjaan jalan menuju lokasi Batudua sudah berjalan sejak bulan Juli lalu, dan sekarang tinggal finishing. “Untuk pengerjaan fisik jalan ini sudah mencapai hampir 90 persenan. Mudah-mudahan saja dalam dua hari juga fisik jalannya bisa selesai. Paling nanti sisanya tinggal pembangungan TPT-nya saja, soalnya kalau untuk TPT kan bisa bertahap,” ujar Sujatmoko, saat melaporkan progres pengerjaan itu kepada Bupati.
Karena alasan tersebut, Sujatmoko sangat yakin bahwa pengerjaan fisik untuk infrastruktur jalan menuju salah satu lokasi venue PON XIX tersebut akan selesai dalam waktu dekat ini. “Insya Allah pengerjaan ini fisik jalan menuju lokasi Batudua ini akan selesai maksimal sebelum pelaksanaan PON dimulai. Untuk biayanya sendiri pembangunan jalan ini didanai dari anggaran Provinsi sebesar Rp 13,4 milyar,” ujarnya.(dan)