Antisipasi Balapan Liar, Ini yang Dilakukan Anggota Polsek Darmaraja
- Penulis: Fitriyani Gunawan
- Editor: Fitriyani Gunawan
- Terbit: Sabtu, 1 Apr 2023 10:11 WIB
SUMEDANGONLINE – Anggota Polsek Darmaraja, Polres Sumedang, Polda Jabar memberikan imbauan pada para remaja yang sedang ngabuburit di pesisir Bendungan Jatigede pada Sabtu (01/04/2023).
Menurut Bripka Ranto, salah satu anggota Polsek Darmaraja hal itu mereka lakukan untuk mengantisipasi adanya balapan liar dan gangguan kamtibmas lainnya di wilayah Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
Bersama Bripda Diwan Ahmad, mereka berkeliling di sekitar wilayah Bendungan Jatidege dan menghampiri para remaja yang sedang ngabuburit.
Pada kesempatan itu Bripka Ranto menyampaikan imbauannya agar para remaja tidak melakukan balapan liar dan tindakan yang dapat mengganggu kamtibmas di wilayah tersebut. Dia juga meminta para remaja menjaga kebersihan dan ketertiban di lingkungan sekitar.
“Kami minta para remaja untuk tidak melakukan balapan liar atau tindakan yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat di wilayah ini. Kami juga mengimbau agar para remaja menjaga kebersihan dan ketertiban di sekitar tempat mereka berkumpul,” ujarnya.
Selain itu, Bripka Ranto juga mengajak para remaja untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas selama melaksanakan ngabuburit, terutama dalam hal penggunaan helm saat berkendara dan tidak menggunakan knalpot bising.
“Selain menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah ini, kami juga ingin mengingatkan para remaja untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas selama melaksanakan ngabuburit. Kami berharap agar kegiatan ini dapat berjalan dengan aman dan tertib,” tutupnya.
Imbauan dari anggota Polsek Darmaraja ini disambut baik oleh para remaja yang berkumpul di wilayah tersebut. Mereka menyatakan akan mengikuti himbauan dari polisi dan menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan sekitar. ***