SUMEDANGONLINE – Bhabinkamtibmas Polsek Darmaraja, Polres Sumedang, Polda Jabar, Bripka Asep Kurnia bersama Kasi Trantib Kecamatan Darmaraja, Baban, melaksanakan kegiatan monitoring Imunisasi Sub Pin Polio di Posyandu Melati 1 Dusun Kamenteng, Desa Cieunteung, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang. Rabu (05/04/2023)
Kegiatan tersebut berupa pemberian imunisasi Polio terhadap anak agar terhindar dari penyakit Polio pada anak usia dini .
Adapun maksud kegiatan pemberian Imunisasi polio pada anak usia dini agar terhindar dari penyakit polio serta ttp menjaga kesehatan pada anak anak Balita untuk meminimalisir atau pencegahan perkembangan penyakit polio pada Balita.
“Bahwa kegiatan tersebut merupakan Program dari Pemerintah yg dilaksanakan oleh Bidan Desa dan Kader bersama 3 Pilar untuk mencegah adanya penyakit Polio,” ujar Bripka Asep Kurnia. ***