HUT TNI ke-75, Kodim 0610 Rehab Rutilahu di 14 Wilayah Koramil

Kodim 0610/Sumedang melalui jajaran Koramil bersinergi bersama warga dan Baznas Kabupaten Sumedang dalam program rutilahu, Selasa 29 September 2020.
PENDIM 0610/SUMEDANG/SUMEDANGONLINE
Kodim 0610/Sumedang melalui jajaran Koramil bersinergi bersama warga dan Baznas Kabupaten Sumedang dalam program rutilahu, Selasa 29 September 2020.

KOTA, SUMEDANGONLINE — Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-75, sumedangonline.com/tag/kodim-0610/”>Kodim 0610/Sumedang melalui jajaran Koramil, bersinergi bersama warga dan Baznas Kabupaten Sumedang. Mereka secara kompak merehab rumah tidak layak huni (Rutilahu) milik warga di sejumlah 14 Koramil jajaran sumedangonline.com/tag/kodim-0610/”>Kodim 0610/Sumedang, Selasa 29 September 2020.

Program bedah rumah tak layak huni yang dikhususkan bagi warga yang kurang mampu itu, merupakan salahsatu agenda kegiatan sumedangonline.com/tag/kodim-0610/”>Kodim 0610/Sumedang, dari beberapa rangkaian kegiatan memperingati Dirgahayu TNI ke-75 dan ulang Tahun Korem 062/Tn ke-58

Baca Juga  Polres Sumedang Berikan Penyuluhan Hukum kepada Mahasiswa Baru UPI

Dandim 0610/Sumedang Letkol Inf Zaenal Mustofa, S.E..,M.Si mengatakan, bedah rumah dilakukan  untuk menekan angka kemiskinan di wilayah Teritorial sumedangonline.com/tag/kodim-0610/”>Kodim 0610/Sumedang. Sehingga dengan adanya program Rutilahu, dapat berjalan dengan tepat sasaran bagi masyarakat yang kurang mampu dalam mewujudkan rumah idaman yang layak huni.

“Bedah rumah tidak layak huni bagi warga kurang mampu, untuk mendorong dan menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam memenuhi kebutuhan rumah tinggal yang layak huni,” kata Dandim.

Baca Juga  Cara Humanis Kapolsek Cisitu Bagikan Masker dan Nasi Bungkus ke Komunitas Opang

Selain itu juga, lanjut dandim, program renovasi rumah tidak layak huni seperti ini, akan terus dikoordinasikan dengan pemerintah daerah. Sehingga, program itu dapat dilaksanakan secara terus-menerus, yang muaranya untuk memberikan rumah yang layak huni bagi rakyat miskin.

Melalui program ini, kepedulian TNI membantu warga miskin atau kurang mampu sebagai sarana dalam pemberdayaan wilayah serta mengatasi kesulitan rakyat yang terjadi di daerah dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat.

Dandim mengharapkan, agar dengan dicanangkan kegiatan Bakti TNI untuk pelaksanaan renovasi TA 2020 ini, akan semakin memberikan kontribusi langsung. Utamanya, terhadap peningkatan kesejahteraan dan pengentasan kemiskinan.

Baca Juga  Hari ini, Pelantikan Kades di Gedung Negara

“Agar program ini terwujud, diperlukan langkah koordinasi dan kerjasama yang sinergis dengan pemerintah daerah. Dan kami bersyukur kepada sumedangonline.com/tag/baznas-sumedang/”>Baznas Sumedang sangat mendukung program rutilahu ini. Selain itu partisipasi aktif dari masyarakat menjadi kunci penentu keberhasilan dan kelancaran kegiatan renovasi rumah tidak layak huni,” harapnya. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ingin menerima update terbaru dari SUMEDANGONLINE OK TIDAK