Kunjungan Lapangan Bupati Sumedang ke Cimungkal, Daerah Pinggiran Merasa Diperhatikan
- Penulis: Fitriyani Gunawan
- Editor: Fitriyani Gunawan
- Terbit: Sabtu, 24 Okt 2020 01:45 WIB
SUMEDANGONLINE.COM, WADO – Bupati Sumedang, H. Dony Ahmad Munir mendapat sebuah kenang-kenangan berupa golok khas Cimungkal dari Dede Rustandi selaku Kepala Desa Cimungkal, Kecamatan Wado saat kunjungan lapangan ke desa tersebut. Jumat, 23 Oktober 2020. Selain melakukan silaturahmi bupati dan rombongan juga memberikan sejumlah bantuan diantaranya uang untuk bantuan rumah tidak layak huni pada sejumlah warga yang telah diajukan pihak desa.
Kades Cimungkal mengaku senang dengan adanya kunjungan lapangan bupati, apalagi kedatangannya memberikan dampak terutama dalam segi mempermudah pelayanan. “Mereka memberikan pelayanan pada masyarakat khususnya Desa Cimungkal baik dari perpajakan, KTP, KK, KIA dan sebagainya. Juga bantuan-bantuan terhadap Cimungkal, sangat berarti mudah-mudahan dengan dibantuan dibantunya Pak Bupati ikut menyukseskan visi misi Sumedang Simpati. Karena kesuksesan Cimungkal bagian dari kesuksesan Sumedang,” ujar Dede Rustandi pada SUMEDANGONLINE. Jumat, 23 Oktober 2020.
Apalagi sebut dia, Cimungkal merupakan daerah paling ujung yang berbatasan Majalengka dan Tasikmalaya, tetapi masih dapat diperhatikan oleh Pemerintah Kabupaten Sumedang. “Jadi ini merupakan ujung tombak, bahwa kemajuan yang terpinggir, yang ada di pinggir berarti kemajuan yang ada di Pusat,” ungkapnya.
Tak hanya sekadar kunjungan lapangan kedatangannya ke Cimungkal, menurut Bupati Sumedang untuk memperpendek pelayanan terutama berkaitan dengan adminitrasi kependudukan. Jika selama ini warga Cimungkal harus datang ke Sumedang atau ke Pusat Kecamatan, namun pada hari ini mereka cukup datang ke Kantor Desa Cimungkal untuk mengurus adminitrasi kependudukan termasuk juga berkaitan dengan pajak kendaraan bermotor.
“Jika bapa ibu membuat KTP, KK, pajak motor dan lain sebagainya harus ke Sumedang atau ke tempat layanan lainnya. Sekarang, justru pelayanannya datang ke Cimungkal. Ini agar mendekatkan pelayanan dengan masyarakat, lebih cepat lebih mudah. Ini merupakan wujud dari visi Sumedang yang aparatnya profesional, melakukan jemput bola memudahkan urusan masyarakat,” imbuh Dony. ***