BISNIS  

Ayam Geprek Eksotik Bunda Eka Rasanya Enak dan Murah

Wakil Gubernur Jawa Barat, UU Ruzhanul Ulum saat berada di tenan Ayam geprek eksotik Bunda Eka Khas Conggeang yang hadir memeriahkan di acara hari lahir ke-50 tahunn Partai Persatuan Pembangunan di Halaman Parkir Gedung Negara Kabupaten Sumedang. Ahad, 15 Januari 2023.
Iwan Rahmat/SUMEDANGONLINE
Wakil Gubernur Jawa Barat, UU Ruzhanul Ulum saat berada di tenan Ayam geprek eksotik Bunda Eka Khas Conggeang yang hadir memeriahkan di acara hari lahir ke-50 tahunn Partai Persatuan Pembangunan di Halaman Parkir Gedung Negara Kabupaten Sumedang. Ahad, 15 Januari 2023.

SUMEDANGONLINE – Ayam geprek eksotik Bunda Eka Khas Conggeang hadir memeriahkan di acara hari lahir ke-50 tahunn Partai Persatuan Pembangunan di Halaman Parkir Gedung Negara Kabupaten Sumedang. Ahad, 15 Januari 2023.

Keberadaan Ayam geprek eksotik Bunda Eka mendapat perhatian khusus dari Wakil Gubernur Jawa Barat, UU Ruzhanul Ulum yang turut hadir dalam acara tersebut.

Baca Juga  Di Pangandaran Eka Puji Kinerja RSUD Sumedang

Pada kesempata itu Kang Uu mengatakan pihaknya terus mendorong seluruh UMKM di Jawa barat untuk lebih baik lagi dan bagus serta berdaya saing.

“Ini sangat enak dan murah, karena murahnya tidak murahan, jangan lupa pada pesan, ya,” ujar Uu.

Eka Anugrah selaku pemilik Ayam Geprek Eksotik Bunda Eka khas Conggeang mengatakan ayam geprek eksotis Bunda Eka merupakan garapan dari pengembangan UMKM Kabupaten Sumedang.

Baca Juga  Golkar Minta BPBD Koordinasi dengan Geologi Berkait Antisipasi Bencana di Sumedang

Dirinya hanya memodifikasi packingnya saja, supaya jauh lebih bagus guna, meningkatkan pengembangan UMKM khusunya bidang kuliner.

“Ayam geprek eksotis khas Conggeang ini menawarkan harga murah dengan rasa bintang lima, dan hasil keuntungan sebagian kita sisihkan,  dalam program Jumat berkah,” ungkapnya.

Baca Juga  Tim Rubby Kontingen Sumedang Berhasil Sumbang Medali Emas

Dikatakan Eka, saat harlah PPP pihaknya menyiapkan 200 ayam geprek gratis dengan menunjukkan KTP Sumedang.

Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir sangat mengapresiasi harus diperkenalkan Ayam Geprek Eksotik Bunda Eka Ke Pasar Nasional sebagai Upaya Peningkatan Pemasaran Produk UMKM Lokal Ke Level Nasional. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ingin menerima update terbaru dari SUMEDANGONLINE OK TIDAK