Bupati Sumedang Targetkan 4 Ribu Anak Tervaksin pada Februari 2022

Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir saat meninjau vaksinasi untuk Anak Usia 6-12 tahun di SD Islam Terpadu As-Samadani, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Selasa, 11 Januari 2022.
Iwan Rahmat / SO/SUMEDANGONLINE
Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir saat meninjau vaksinasi untuk Anak Usia 6-12 tahun di SD Islam Terpadu As-Samadani, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Selasa, 11 Januari 2022.

SUMEDANGONLINE, Sumedang Selatan: Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir menargetkan pada Februari 2022, sebanyak 4.000 anak dapat tervaksin Covid-19.

“Harapan saya di Februari ini target 4 ribu anak divaksin bisa selesai. Hari ini sudah tercatat 12 persen vaksinasi anak di Kabupaten Sumedang ini,” ujar Dony Ahmad Munir saat meninjau vaksinasi untuk Anak Usia 6-12 tahun di SD Islam Terpadu As-Samadani, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Selasa, 11 Januari 2022.

Baca Juga  Bumdesma Mitra Utama Salurkan 320 Paket Sembako untuk Warga Ujungjaya

Kepala SD IT As-Samadani Cucu Samsudin mengatakan dari total jumlah siswa siswi 351, namun hanya 330 an yang divaksin karena sebagian sudah melakukan vaksin di daerah masing-masing.

Baca Juga  Kemenkes Terbitkan Edaran Percepatan Testing dan Tracing di Daerah PPKM

“Seluruhnya ada 351 yang divaksin itukan usia 5-12 tahun. Dari total 351 itu ada sebagian yang sudah divaksin di tempat yang lain, kurang lebih 330-an yang divaksin hari ini,” ungkapnya.

Untuk mengurangi kemurunan sebut dia pihaknya membagi dalam tiga seksi, seksi pertama dimulai pada pukul 07.30 sampai dengan pukul 09.00 untuk kelas 1-3. Dilanjutkan pukul 09.30-12.00 untuk kelas 3 dan 4, dan sisanya untuk kelas 5 dan 6. ***

Baca Juga  BPOM Bakal Cek Jajanan Anak di Sekolah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ingin menerima update terbaru dari SUMEDANGONLINE OK TIDAK